Pelantikan Pengurus DePA-RI DPD Jawa Tengah dan 7 DPC Kabupaten di Hotel Santika Premiere Semarang

By MATA JATENG
Sabtu, 28 September 2024

 

Semarang, 28 September 2024 — Ketua Umum Dewan Pergerakan Advokat Republik Indonesia (DePA-RI), Dr. TM. Luthfi Yazid, SH, LL.M, resmi melantik pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jawa Tengah serta tujuh pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) kabupaten/kota. Acara pelantikan ini berlangsung di Hotel Santika Premiere Semarang dengan suasana yang meriah.

Kepengurusan DePA-RI DPD Jawa Tengah dipimpin oleh A. Yudo Prihantono, SH, MH, MM, sedangkan tujuh DPC lainnya adalah:

1. DPC Kabupaten Jepara: Ahmad Fauzul Gufron.

2. DPC Kabupaten Kudus: Naskan, SH, MH.

3. DPC Kota Semarang: Taufix Haryono.

4. DPC Kabupaten Pati: Supriyanto, SH, MH.

5. DPC Kabupaten Demak: R. Krustiawan Saputra, SH.

6. DPC Kota Surakarta: Aris Subandrio, SH.

7. DPC Kabupaten Wonosobo: Miradj Boedy Hartono, S.I.P, SH, C.Me, C.SMTI.

 

Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan doa bersama, serta sambutan oleh Ketua Panitia, Adv. Taufix Haryono, SH. Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai lembaga seperti Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah, Pengadilan Tinggi Jawa Tengah, Pengadilan Tata Usaha Negara Semarang, Pengadilan Tinggi Agama Jawa Tengah, biro hukum Pemda Jawa Tengah, Polda Jawa Tengah, Kodim Semarang, Polrestabes Semarang, serta perwakilan dari Universitas Negeri Semarang, PP Polri, dan anggota DePA-RI Jawa Tengah.

Dalam sambutannya, Ketua Umum DePA-RI, Dr. TM. Luthfi Yazid, SH, LL.M, menyampaikan komitmen organisasi untuk menjalankan visi, misi, serta ikrar integritas advokat DePA-RI. Beliau juga menekankan dukungan DePA-RI terhadap peningkatan kesejahteraan hakim di bawah pemerintahan Prabowo Subianto. Menurutnya, dukungan ini penting mengingat adanya rencana mogok besar yang akan dilakukan oleh para hakim di seluruh Indonesia karena gaji yang dianggap tidak sesuai dengan tanggung jawab dan beban pekerjaan.

Baca Juga :  Berita Hoaks Kekayaan Kapolres Pasuruan Rp29 Miliar, Faktanya Hanya Rp3,5 Miliar

Lebih lanjut, Dr. TM. Luthfi Yazid menyatakan bahwa DePA-RI akan mendukung penuh pemerintahan Prabowo Subianto sepanjang berpegang teguh pada Pancasila dan menjalankan amanat konstitusi, UUD 1945. “Dukungan kami diberikan selama pemerintah tetap berpegang teguh pada prinsip-prinsip tersebut,” ujarnya. Dr. Luthfi juga mengingatkan bahwa dirinya pernah menjadi pengacara Prabowo Subianto dalam sengketa Pilpres di Mahkamah Konstitusi pada tahun 2019.

Acara pelantikan ini ditutup dengan menyanyikan lagu Padamu Negeri dan pembagian cendera mata kepada para tamu undangan yang hadir. (Winarsih).

Berita Terkait

Berita Utama
Satreskrim Polres Sintang Sidak Minyak Goreng Subsidi MINYAKITA di Sintang
Kamis, 13 Maret 2025
Warga Jawa Tengah Keluhkan Sikap Angkuh Kapolda Jateng Ribut Hari Wibowo dan Banyak Kasus Mandul!!
Rabu, 12 Maret 2025
Debt Collector Brutal! Mengaku dari Polda Jateng Salah Sasaran, Rampas Mobil & Lakukan Kekerasan—Korban Lapor Polisi
Minggu, 9 Maret 2025
Panduan Sistem Pajak Baru (1)
Terbaru
Berita Populer